TMMD ke-122 Kodim 0906/KKR Resmi Dibuka di Desa Kertabuana-Tenggarong Seberang

Pjs Bupati Kukar Bambang Arwanto dan Dandim 0906/Kkr tunjukkan MoU pada TMMD ke-122
(Foto: Fairuz)

TNI Manunggal Masuk Desa (TMMD) ke-122 Kodim 0906/Kutai Kartanegara (Kkr) resmi dibuka di Desa Kertabuana, Kecamatan Tenggarong Seberang, Rabu (02/10/2024) pagi.

Penjabat Sementara (Pjs) Bupati Kukar Bambang Arwanto saat membuka kegiatan ini mengatakan, TMMD adalah wujud sinergi antara TNI dan masyarakat untuk membangun dan memperkuat infrastruktur desa termasuk infrastruktur pertanian.

"Adanya Kegiatan TMMD ini juga sangat membantu dalam meningkatkan kualitas hidup warga desa, terutama di wilayah terpencil yang aksesnya terbatas," ucapnya.

Ia mengatakan, dipilihnya desa Kertabuana sebagai lokasi kegiatan TMMD dengan beberapa pertimbangan yakni merupakan wilayah sentra pertanian produktif, kondisi infrasturktur yang terbatas termasuk jalan usaha tani dan irigasi, serta terdapat warga yang memiliki kondisi rumah tidak layak huni.

"Kegiatan-kegiatan tersebut di atas tentunya akan sangat membantu masyarakat khususnya masyarakat Desa Kertabuana khususnya dalam penyediaan dan peningkatan infrasturktur di desa termasuk kaitan dengan pemberdayaan masyarakat," kata Bambang.

Selaku Pjs Bupati Kukar, dia mengharapkan keterlibatan aktif seluruh lapisan masyarakat dalam kegiatan TMMD, sehingga dengan semangat gotong royong dan kebersamaan akan memudahkan pencapaian target-target dari kegiatan tersebut. Bambang juga meminta Camat dan Kepala Desa setempat dapat membangun komunikasi dan koordinasi dengan pihak pelaksana kegiatan TMMD.

"Selain itu, harapan kami agar masyarakat dapat menjaga dan memelihara hasil-hasil pembangunan yang telah dicapai, sehingga manfaatnya dapat dirasakan secara berkelanjutan. Kami juga mengharapkan agar ada inisiasi dan terobosan lokal dalam mendukung program pembangunan desa di masa depan," imbuhnya.

Atas nama Pemkab dan masyarakat Kabupaten Kukar, Bambang pun menyampaikan terima kasih, apreasiasi dan penghargaan setinggi-tingginya kepada Jajaran TNI Angkatan Darat.

"Khususnya jajaran KODIM 0906/Kutai Kartanegara atas bantuan, dukungan dan kerjasamanya selama ini dalam proses percepatan pembangunan di Kabupaten Kutai Kartanegara," ujarnya. 

Sementara itu Dandim 0906/KKR Letkol Czi Damai Adi Setiawan, menyebutkan, kegiatan TMMD ke 122 di Desa Kertabuana melibatkan 150 personel, terdiri dari TNI dari berbagai satuan sebanyak 113 personil, serta Polri berjumlah 37 personil  yang berasal dari Polres Kukar.

"Tentunya ini keterlibatan banyak pihak, baik dari pemerintah daerah, masyarakat, desa dan kecamatan, termasuk dunia usaha juga sangat membantu kami untuk mewujudkan sasaran yang akan kita laksanakan," kata dia.

Diungkapkannya, kegiatan TMMD ini meliputi sasaran fisik dan non fisik, dimana untuk sasaran fisik sendiri melanjutkan program ketahanan pangan yang sudah dilaksanakan sebelumnya yaitu peningkatan jalan usaha tani dengan total 3200 meter, dan 12 unit jembatan penghubung antar hamparan serta 4 unit gorong-gorong hingga 1 dam air. 

"Untuk sasaran fisik tambahan lainnya ada perbaikan RTLH sebanyak 3 unit dan 3 unit sumur bor masyarakat, serta 4 unit sumur pertanian yang disebar di area pertanian Desa Kerta Buana," sambungnya.

Dandim berharap, pelaksanakan TMMD ke-122 ini akan lebih komprehensif dengan adanya semangat gotong royong dan kebersamaan antara TNI-Polri, masyarakat, pemerintah daerah, dunia usaha, termasuk media.

Dalam upacara pembukaan yang digelar di lapangan sepak bola Desa Kertabuana itu, dilakukan pula penandatanganan kesepakatan atau MoU antara Pjs Bupati Kukar Bambang Arwanto dan Dandim 0906/Kkr Letkol Czi Damai Adi Setiawan. (mmbse)

Tidak ada komentar:

Write a Comment


Top