Dari Sulteng Anak Tiri Diculik dan Dibawa Kabur Ke Kukar, Minta Tebusan Rp 100 Juta

Pelaku penculikan (diborgol) dan korban saat diamankan petugas di Mapolsek Muara Jawa
Foto: Dok. Polsek Muara Jawa

Unit Reskrim Polsek Muara Jawa mengamankan Dian Hidayat (44), pelaku penculikan yang kabur membawa korbannya dari Sulawesi Tengah (Sulteng) ke Kutai Kartanegara (Kukar), Sabtu (11/05/2019) malam.

"Pelaku ditangkap di penginapan Beringin, kelurahan Muara Jawa Ulu," terang Kapolres Kukar AKBP Anwar Haidar melalui Kapolsek Muara Jawa AKP Pormelli Hasugian.

Peristiwa penculikan berawal pada Jumat (10/05/2019), pelaku menjemput korban yakni RS yang tak lain anak tirinya di sebuah bengkel. Namun tanpa seijin ibu kandungnya, korban dibawa ke Kaltim.

"Setelah di Kaltim, pelaku minta uang tebusan Rp 100 juta agar korban dikembalikan ke ibu kandungnya, namun ibu korban keberatan dan melapor ke pihak kepolisian," bebernya.

Pelaku pun berhasil ditangkap semalam sekira pukul 23.00 Wita. Sedangkan korban selanjutnya diamankan ke Mapolsek Muara Jawa.

"Pukul 01.30 Wita, pelaku dan korban diserahkan kepada Tim Jatanras Polda Kaltim untuk proses lebih lanjut," kata Kapolsek.

Selanjutnya Minggu (12/05/2019) pagi tadi, pukul 10.45 Wita, Kasubdit Renata Polda Sulteng AKBP Taufik dan tim melakukan pemeriksaan terhadap pemilik penginapan Beringin di Muara Jawa.

"Setelah selesai pemeriksaan, Kasubdit Renata Polda Sulteng AKBP Taufik bersama tim kembali ke Balikpapan," demikian jelasnya. (end)

Tidak ada komentar:

Write a Comment


Top