Kapolsek Kenohan dan Muara Jawa Berganti
Kapolres Kukar AKBP Anwar Haidar memimpin sertijab Kapolsek Kenohan dan Muara Jawa Foto: Humas Polres Kukar |
Dua jabatan Kepala Kepolisian Sektor (Kapolsek) di lingkungan Polres Kutai Kartanegara (Kukar) diserahterimakan di ruang Catur Prasetya Mapolres Kukar, Senin (24/09) kemarin.
Upacara serah terima jabatan atau sertijab ini dipimpin langsung oleh Kapolres Kukar AKBP Anwar Haidar disaksikan Wakapolres Kompol Wiwit Adisatria, para Kabag, Kasat, Perwira, Bintara, para Kapolsek serta Ketua dan pengurus Bhayangkari Kukar.
Jabatan yang diserah terimakan yakni Kapolsek Kenohan yang sebelumnya dipimpin AKP Edy Haruna kini digantikan oleh IPTU M Julaeni dan Kapolsek Muara Jawa dari AKP Triyanto ke AKP Agus Arif Wijayanto.
"Alih tugas dan jabatan dalam lingkungan Organisasi Polri adalah hal yang selalu dilakukan secara terencana, dengan mempertimbangkan keterpaduan antara kepentingan pembinaan personil dengan kepentingan pembinaan kesatuan," ujar Kapolres Kukar AKBP Anwar Haidar saat menyampaikan amanatnya.
Penandatanganan berita acara sertijab Kapolsek Kenohan dan Muara Jawa disaksikan Kapolres Kukar Foto: Humas Polres Kukar |
Atas nama keluarga besar Polres Kukar, AKBP Anwar Haidar menyampaikan ucapan terima kasih dan penghargaan yang tulus kepada AKP Triyanto dan AKP Edy Haruna beserta istri atas pengabdian dan loyalitasnya selama bertugas.
"Kepada Pejabat baru yang telah mendapatkan kepercayaan dari pimpinan untuk melaksanakan tugas pada Polres Kutai Kartanegara, saya ucapkan selamat datang, segera pelajari dan sesuaikan dengan tugas dan tanggung jawab yg dipercayakan," pintanya
Ia juga meminta agar Kapolsek yang baru menjalin komunikasi dan koordinasi dengan semua unsur, baik internal maupun eksternal untuk mendapatkan informasi dan masukan, sehingga dapat menyesuaikan dengan situasi dan kondisi wilayah Polres Kukar.
"Khususnya dalam menghadapi maraknya Karhutla yang terjadi di wilayah Kabupaten Kutai Kartanegara, serta menyongsong Pileg dan Pilpres 2019," demikian disampaikan Kapolres. (Aba -007/end ).
Tidak ada komentar: