EIFAF 2017: Ada Pemilihan Teruna Dara Cilik dan Lomba Video Promosi Pariwisata

Pemilihan Teruna Dara Cilik yang diselenggarakan DPC Adwindo Kukar pada tahun 2016 lalu
Foto: Instagram @terakukar

DPC Asosiasi Duta Wisata Indonesia (Adwindo) Kutai Kartanegara (Kukar), kembali menyelenggarakan pemilihan Teruna Dara cilik, fashion adat kanak Kutai, dan lomba video promosi pariwisata.

Lomba tersebut merupakan bagian dari rangkaian Erau Adat Kutai and 5th International Folk Arts Festival (EIFAF) 2017, dan akan dilaksanakan pada 26 Juli mendatang.

Ketua panitia penyelenggara, Bayu Ferry Afrizon, mengatakan, pendaftaran lomba Teruna Dara cilik dimulai sejak tanggal 01 Juni hingga 13 Juli.

"Peserta laki-laki dan perempuan berusia 11-14 tahun, mengetahui kebudayaan dan pariwisata Kukar, serta mengenakan baju adat Takwo saat mengikuti lomba," terangnya.

Sementara pendaftaran lomba fashion adat kanak Kutai, dibuka dari tanggal 01 Juni-24 Juli 2017, dengan persyaratan laki-laki dan perempuan berusia 4-7 tahun (Kategori A), dan 8-10 tahun (Kategori B).

"Pakaian lomba untuk kategori A mengenakan baju adat tradisional nusantara, dan untuk kategori B memakai baju adat Kutai," ucap Bayu.

Sedangkan lomba video promosi wisata, video yang dibuat berdurasi maksimal 1 menit dengan materi tidak mengandung unsur SARA (Suku, Agama, Ras) dan merupakan video promosi terbaru 2017.

"Video merupakan hasil karya sendiri dan bukan jiplakan, tempat wisata bebas di seluruh wilayah Kukar dengan format MPEG-4 atau AVI, pendaftaran dibuka sampai 21 Juli 2017," terangnya.

Ditambahkan Bayu, untuk biaya pendaftaran lomba pemilihan Teruna Dara Cilik sebesar Rp 175 ribu, fashion adat kanak Kutai Rp 100 ribu, dan lomba video promosi pariwisata Rp 50 ribu.

"Formulir bisa diunduh di bit.ly/2017teracilik, dan berkas diserahkan langsung ke sekretariat DPC Adwindo Kukar, Jalan KH Dewantara Nomor 12, Kelurahan Panji," jelasnya.

Untuk keterangan lebih lanjut, bisa menghubungi kontak person panitia di nomor 081349578635 atas nama Bayu, Via 0822177728995, dan Freddy 081357003353. (end)

Tidak ada komentar:

Write a Comment


Top