kutaikartanegaranews »
Advertorial
,
News
»
Sholat Ied di Tenggarong Diikuti Ribuan Umat Muslim
Sholat Ied di Tenggarong Diikuti Ribuan Umat Muslim
Posted by Admin Senin, 26 Juni 2017 |
Advertorial,
News
Ribuan umat muslim memadati halaman parkir stadion Rondong Demang untuk melaksanakan sholat Ied Foto: Fairuz Zabady |
Wabup Harapkan Momentum Idul Fitri Bermakna
Ribuan umat muslim di kota Tenggarong memadati halaman parkir stadion Rondong Demang untuk melaksanakan sholat Idul Fitri 1 Syawal 1438 H, Minggu (25/06) pagi, jamaah pun meluber hingga ke badan jalan.
Ribuan umat muslim di kota Tenggarong memadati halaman parkir stadion Rondong Demang untuk melaksanakan sholat Idul Fitri 1 Syawal 1438 H, Minggu (25/06) pagi, jamaah pun meluber hingga ke badan jalan.
Selain masyarakat, sholat Ied ini juga dihadiri Wakil Bupati (Wabup) Kukar, Edi Damansyah beserta keluarga, dan sejumlah kepala OPD (Organisasi Perangkat Daerah).
Saat membacakan sambutan tertulis Bupati Kukar, Rita Widyasari, Wabup mengatakan, Idul Fitri bukanlah ajang untuk memamerkan kesuksesan duniawi.
"Idul Fitri tidak boleh dirayakan dengan sengaja menunjukkan harta yang berlimpah dengan membangga-banggakannya, melainkan harus dirayakan sesuai perintan Allah dan teladan rasul-Nya yang mulia," ucapnya.
Dikatakannya, di puncak ibadah Ramadhan hanya satu yang diharapkan dari Allah SWT yakni ridho dan maghfirah-Nya.
"Agar ibadah yang telah kita lakukan di bulan Ramadhan dapat diterima dan memperoleh kemenangan di hari yang suci ini," tutur Edi.
Diharapkan, momentum Idul Fitri menjadi lebih bermakna dengan adanya peningkatan kualitas kehidupan, kesejahteraan, keimanan dan ketakwaan kepada Allah SWT.
"Mari kita jadikan momentum Idul Fitri ini sebagai sarana memperkokoh persatuan kesatuan berbangsa dan bernegara, meningkatkan etos kerja, keuletan serta ketangguhan, untuk menjawab segala tantangan dan permasalahan yang dihadapi daerah yang kita cintai ini," tandas Wabup.
Selain lapangan parkir stadion Rondong Demang, PHBI (Panitia Hari Besar Islam) Kukar juga menggelar sholat Ied juga di Masjid Agung Sultan Sulaiman yang dihadiri Bupati Rita Widyasari, serta di sejumlah lokasi. (adv/kominfo/k2n)
Tidak ada komentar: